Mengoptimalkan Kepedulian Mahasiswa terhadap Masyarakat

Januari 8, 2018, oleh: superadmin

YOGYAKARTA – Bakti Sosial merupakan salah satu program kerja Himpunan Mahasiswa Pendidikan Agama Islam atau dikenal dengan HIMA PAI FAI UMY yang diadakan oleh divisi Sosial Masyarakat (SosMas). Bakti sosial ini dilaksanakan pada tanggal 6-7 Januari 2018 di Desa Giricahyo, Kecamatan Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul. Tema kegiatan Baksos  adalah “Mengoptimalkan Kepedulian Mahasiswa terhadap Masyarakat”. Tahun ini yang mendapat amanah sebagai ketua adalah Muhammad Firdaus Zamzam, yang merupakan salah satu anggota divisi SosMas HIMA PAI. Kepanitiaan Bakti sosial ini diambil dari anggota setiap divisi HIMA PAI sebanyak 2 anggota. kegiatan Bakti Sosial ini didukung oleh BPI UMY, Gramasurya, AKsi Cepat Tanggap, DPUDT (Dompet Peduli Umat Daarut Tauhid), FKAM (Forum Komunikasi Aktivis Masjid) Jogja, dan lain-lain.
Pada tanggal 6 Januari 2018 seluruh panitia Baksos berangkat menuju desa Giricahyo, dan sesampainya disana seluruh panitia disambut hangat oleh Bapak Dukuh desa Giricahyo yaitu Bapak Muryono. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari pertama diantaranya yaitu : TPA anak-anak dan pengajian. TPA dilaksanakan di Masjid Al Ikhlas dari mulai pukul 15.00 – 18.00 wib yang dipandu oleh Rohmadi, Faisal dan Deno. Setelah TPA selesai, ba’da magrib dilanjutkan dengan pengajian bersama seluruh masyarakat desa Giricahyo.
sedangkan pada tanggal 7 januari 2018 merupakan acara inti yaitu Bakti Sosial. Selain itu, ada juga pengobatan gratis untuk seluruh warga bekerja sama dengan FKAM (Forum Komunikasi Remaja Masjid). Warga sangat antusias dengan adanya pengobatan gratis tersebut. Setelah pengpbatan gratis selesai, dilanjutkan dengan Bazar Murah pada pukul 12.30 wib. terdapat baju, tas, sepatu dan lain-lain. harga barangnya pun kisaran dari Rp. 1000 – Rp 5.000. Setelah bazar selesai, acara dilanjutkan dengan pembagian sembako untuk seluruh warga desa Gorocahyo. seluruh kegiatan acara pun berjalan lancar dari hari pertama hingga hari kedua. Rangkaian acara selesai pada pukul 14.30 diakhiri dengan foto bersama bapak dan ibu dukuh serta penyerahan piagam dan kenang-kenangan dari HIMA PAI FAI UMY. (An, OM)