Prodi KPI FAI UMY Jalin Kerjasama dengan Chulalongkorn University, Thailand.

Januari 20, 2017, oleh: superadmin


Yogyakarta (16-20/01/17) Program Studi (Prodi) Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Universitas Muhammmadiyah Yogyakarta kembali melakukan kunjungan ke Luar Negeri di Chulalongkorn University, salah satu Universitas tertua dan salah satu universitas paling bergengsi di Thailand yang terletak di Kota Patumwan, Thailand. Kunjungan ini dilakukan dalam rangka sebagai inisiasi kerjasama KPI UMY dan Ilmu Komunikasi Chulalongkorn, khususnya dalam bidang Reaserch collaboration, student exchange, etc.
Dalam kunjungan yang dikemas secara non-formal tersebut, rombongan sejumlah 8 orang dosen prodi KPI UMY disambut secara terbuka oleh segenap pimpinan Fakultas Communication Arts Chulalongkorn University.
Menurut Imam Suprabowo, S.Kom.I, M.Pd.I selaku Sekretaris Prodi KPI mengatakan bahwa, “kunjungan silaturahim ini merupakan suatu inisiasi dalam rangka kerjasama KPI UMY dan Ilmu Komunikasi Chulalongkorn, khususnya dalam bidang Reaserch collaboration, student exchange, etc. Terkhusus kami mengunjungi faculty of communication arts Chulalongkorn, laboratorium film, laboratorium media, radio, laboratorium animasi. Juga akan ada banyak kerjasama yang lainnyal. Karena, pada dasarnya saat ini prodi KPI UMY sedang memprioritaskan kolaborasi dengan skala internasional yang harapannya kelak mahasiswa bisa melanjutkan program S2 di Chulalongkorn, terealisasinya pertukaran mahasiswa, penelitian bersama dan conference international terhadap isu-isi media khususnya pemberitaan Islam,” papar Imam.
“Pelaksanaan kunjungan yang dilaksanakan prodi KPI UMY pada 16 s.d 20 Januari 2017 tersebut tak hanya sebatas kunjungan kerjasama, melainkan Prodi KPI UMY juga melihat perkembangan madrasah-madrasah serta masjid-masjid di perkampungan muslim,” imbuh Imam. (D)