APRESIASI TERHADAP GURU, HIMA PAI FAI UMY SELENGGARAKAN PERINGATAN HARI GURU DI UMY

November 26, 2017, oleh: superadmin


25 November 2017 diperingati sebagai Hari Guru. HIMA PAI UMY ikut memeriahkan Hari Guru dengan mengadakan kegiatan menulis kesan dan pesan untuk guru dan para calon guru. Kegiatan tersebut diadakan pada tanggal 27 November 2017 dari pukul 08.00 – 15.00 WIB yang bertempat di Lobby Barat FAI UMY. Meskipun peringatan hari guru sudah terlewati, akan tetapi apresiasi dan respon dari para mahasiswa sangat antusias sekali, bahkan tidak hanya mahasiswa PAI yang memeriahkan akan tetapi mahasiswa dari jurusan lain bahkan fakultas lain pun ikut berpartisipasi. Tujuan kegiatan ini untuk mengenang jasa guru yang telah mendidik siswanya hingga para siswanya bisa terus melangkah maju menuntut ilmu ke jenjang-jenjang selanjutnya.
Setiap mahasiswa yang ingin ikut serta berpartisipasi untuk menuliskan kesan dan pesan terhadap guru diberikan note kecil yang nantinya setelah selesai ditulis langsung ditempelkan di sebuah banner besar yang sudah di pasang. Sehingga nanti hasil tulisan mereka bisa dilihat juga oleh seluruh mahasiswa. Selain menuliskan kesan dan pesan, setiap m,ahasiswa diminta untuk menulis nomor telepon yang bisa dihubungi. Salah satu yang menarik perhatian mahasiswa mengikuti kegiatan ini yaitu apabila kesan dan pesannya menarika ikan mendapatkan give away dari HIMA PAI UMY.
Ketika bertanya kepada Ridwan selaku penanggungjawab kegiatan tersebut, ia mengatakan bahwa “Alhamdulillah serangkaian acara berlangsung secara meriah dan ramai”.
Pemenang kesan dan pesan  untuk guru diantaranya Restu Aji Afrianda, Giovani Elma Puspita, Samsu, dan mahasiswa fakultas pertanian (tanpa nama). Salah satu kutipan kesan pesan guru dari pemenang adalah  “Selamat hari guru | calon guru. Selamat juga untuk umiku, karena umi adalah guru pertama. Untuk para calon pendidik niatkan menuntut ilmu karena Allah berlomba-lombalah mencari ridho dan berkahnya. Janganlah hanya mengejar IPK A tetapi bukan hasil sendiri. Berusahalah, KITA SEMUA HEBAT!!”. (HIMA PAI, D)